BANYUMAS-Bupati Banyumas, Achmad Husein meminta warganya untuk semakin waspada dan mencegah munculny klaster keluarga dalam penularan covid-19. Untuk itulah warga diminta semakin menjaga anggota keluarga yang terbilang komorbid.
Husein mengatakan munculnya sejumlah klaster keluarga ini harus menjadi perhatian dan pelajaran bagi warga. Munculnya klaster keluarga harus menjadi peringatan dini.
“Kalau dalam satu keluarga ada yang tertular maka seluruh anggota di dalam rumah potensial akan terkena semua. Contohnya sudah banyak tidak saya sebutkan satu persatu,” jelasnya.
Terkait hal itulah, ia meminta kepada warga untuk semakin menjaga anggota keluarga yang lansia dan atau komorbid. Orang dengan penyakit penyerta seperti darah tinggi, asma, diabetes melitus, liver dan penyakit sejenisnya harus dilindungi.
“Caranya kalau berkomunikasi dengan komorbid harus memakai masker, meskipun di dalam rumah sekalipun. Itu cara bijaksana, toleransi dan kasih sayang kita kepada mereka. Mari kita saling menjaga satu sama lain,” tandasnya.(san-3)