CILACAP, suarabanyumas.com – Anggota DPR RI Fraksi PKB, Siti Mukaromah memberi apresiasi khusus pada guru-guru di lingkungan Ma’arif. Menurutnya, guru memiliki tugas dan posisi strategis ‘menyelamatkan’ generasi muda, Indonesia.
“Salah satu peran pentingnya adalah memastikan rasa patriotisme dan nasionalisme pada generasi bangsa Indonesia. Saya pikir, momentum Hari Pendidikan Nasional pada Mei 2024 ini cocok sekali untuk menekankan tugas fungsi tersebut,” kata Mbak Erma, sapaan akrab Siti Mukaromah, Senin (6/5/2024).
Mbak Erma, menyampaikan paparan tersebut dalam Sosialisasi 4 Pilar. Ada ratusan guru Ma’arif di Cilacap yang hadir dalam acara di Sena Hall Kroya, Cilacap tersebut. Para guru, kata Erma punya tantangan bagaimana generasi muda saat ini kurang peduli dengan nilai-nilai kebangsaan.
“Gen-z itu ada plus minus. Salah satunya, tantangan untuk guru bagaimana mereka peduli, memahami dan menjiwai bagaimana nasionalisme dan isu-isu kebangsaan, tidak tergerus oleh hal-hal pragmatis,” katanya.
Sebagai guru, tentu memiliki tugas untuk mendidik dengan sebaik-baiknya, agar dapat melahirkan generasi muda yang cerdas, generasi yang menjunjung tinggi moral dan etika. Sehingga tujuan dan cita cita para founding father bangsa ini akan terwujud, sebagaimana yang termaktub dalam Pancasila dan UUD 45.
“Salah satu keunggulan guru Ma’arif adalah backup nilai aswaja an nahdliyyah sebagai ruh. Dimana ada nilai hubbul wathon minal iman, cinta tanah air bagian dari iman. Juga, semangat gotong royong, hingga menjaga tradisi leluhur dengan nilai-nilai kemanusiaan jadi pegangan,” katannya optimistis.