REMBANG – Aliran Sungai Gintung yang melintas Dusun Sambirata, Desa Wanogara Kulon, Kecamatan Rembang, akan dinormalisasi berupa pemasangan bronjong. Hal itu untuk mencegah banjir di wilayah itu akibat meluapnya sungai itu saat musim hujan.
Kepala UPJ2I Wilayah Rembang Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (DPU PR) Kabupaten Purbalingga, Dwi Mulyono, Kamis (7/11) mengatakan, jika sungai itu meluap, banjir akan menerjang Desa Wanogara Kulon dan Wanogara Wetan.
“Pemasangan bronjong akan dilakukan gotong-royong. Saat ini ada 36 lembar bronjong dari BPBD Purbalingga. Kami juga sedang berproses meminta bantuan bronjong pada Dinrumkim dan DPU PR untuk melengkapi kekuranganya,” katanya.
Pihaknya telah berkoordinasi dengan beberapa pihak untuk membantu pemasangan bronjong. Setidaknya butuh 600 orang yang terdiri dari warga desa di sekitar Sungai Gintung, DPU PR, Pemerintah Kecamatan Rembang, perangkat desa, Koramil dan Polsek.
Sekdes Wanogara Kulon, Hanafi mengatakan, wilayah Dusun Sambirata sering diterjang banjir akibat meluapnya Sungai Gintung. Banjir juga sampai ke pemukiman warga di Desa Wanogara Wetan.
Kasi Rehabilitasi dan Rekonstruksi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Purbalingga, Rakhman Widianto mengatakan, untuk tahap awal, pihaknya telah memasang patok lokasi pemasangan bronjong. Pemasangan bronjong ini sebagai mitigasi struktural untuk penanganan banjir Sungai Gintung Dusun Sambirata, Desa Wanogara Kulon.
“Bronjong nantinya akan dipasang pada tiga titik dengan kebutuhan 36 lembar bronjong,” katanya. (H82-37)