PURWOKERTO – Kabupaten Banyumas tahun 2021 mendapatkan alokasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) sebanyak 2.320 formasi. Kali ini, jatah calon Aparatur Sipil Negara (ASN) cukup banyak.
Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Banyumas, Achmad Supartono, mengatakan, pemerintah pusat tahun ini memberikan jatah jumlah formasi cukup banyak. Bahkan lebih banyak dari tahun-tahun sebelumnya.
”Tahun ini luar biasa banyak. Padahal biasanya alokasinya tidak begitu banyak. Tahun lalu saja formasinya hanya sekitar 377,” ungkapnya, Senin (17/5/2021).
Dia menjelaskan, usulan jumlah formasi CPNS atau Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) Kabupaten Banyumas pada tahun 2021 yang diajukan ke pemerintah pusat, sebagian besar terealisasi.
”Misalnya untuk formasi PPPK guru, kita mengusulkan sebanyak 1.000 dan usulan itu disetujui ditambah lagi dengan formasi guru agama sebanyak 126,” terang dia.
(Baca Juga: Woow Hebat, Akuntabilitas Kinerja ASN Pemkab Banyumas Terbaik di Jateng)
Kemudian untuk formasi CPNS, pihaknya mengusulkan sebanyak 1.492 formasi. Adapun realisasinya sebanyak 713 untuk formasi tenaga kesehatan dan 481 tenaga teknis.
Menurut dia, banyaknya alokasi formasi CASN dari pemerintah pusat tersebut kemungkinan karena porsi anggaran belanja pegawai di Pemkab Banyumas masih memungkinkan untuk mengangkat CASN.
”Porsi anggaran belanja pegawai di kita masih di bawah 50 persen, sehingga masih memungkinkan untuk mengangkat CASN,” jelas dia.
Jadwal Seleksi CPNS
Sementara sesuai jadwal, pelaksanaan pengumuman seleksi CPNS dan PPPK Tahun 2021 akan dilaksanakan 30 Mei-13 Juni mendatang.
(Baca Juga: ASN Didorong Jadi Agen Penanggulangan Covid-19)
Kemudian pendaftaran seleksi pada 31 Mei sampai 21 Juni nanti. Seleksi administrasi dan pengumuman hasil akan dilaksanakan pada 1 Juni sampai 30 Juni.
Berikutnya, untuk pelaksanaan SKD CPNS (CAT BKN) berlangsung pada Juli-September nanti. Sedangkan seleksi kompetensi PPPK non guru (CAT BKN) berjalan pada Juli-September (setelah SKD CPNS selesai).
Untuk seleksi kompetensi PPPK guru (CBT Kemendikbud) dan pelaksanaan SKB CPNS akan berlangsung pada September-Oktober mendatang.
Selanjutnya untuk pelaksanaan SKB CPNS pada September-Oktober. Adapun untuk pengumuman akhir akan dilaksanakan pada November nanti.(bs-2)