PURWOKERTO – Bisnis kuliner di Kota Purwokerto beberapa tahun terakhir semakin bertumbuh. Tidak sedikit usaha kuliner bermunculan.
Seperti Kantin Lodji Purwokerto. Tempat ini menyajikan menu-menu kudapan manis, seperti pancake pisang dan kue keju. Namun, ada makanan paket yang dapat dinikmati, yaitu nasi semur daging sapi, nasi ayam rempah dan nasi ayam kampung.
Kemudian menu minuman yang disajikan mulai dari minuman dingin (aneka jus) dan minuman panas, seperti kopi, moccacino dan cappucino. Ada juga asinan sayur dan rujak buah.
“Kami mencoba menawarkan sesuatu yang beda dibandingkan dengan tempat lain,” kata Markom Resto, Angga R Hidayat.
Menurut dia, bisnis kuliner ini menyasar masyarakat umum. Kantin ini juga nyaman untuk nongrong dengan teman atau rekan kerja. Apalagi, jam operasionalnya mulai dari pukul 09.00 hingga 22.00. Khusus akhir pekan jam buka bisa sampai 23.00.
“Kami juga memberikan harga menu makanan dan minuman terjangkau. Karena kami menyasar kalangan middle,” katanya.
Bagi konsumen yang makan di tempat, pemilik Kantin Lodji akan memberikan potongan harga sebesar 20 persen untuk semua varian nasi. “Kami memberikan promo hingga sampai 20 Desember 2019,” katanya. (H60-60)