PURWOKERTO – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Peradi SAI Purwokerto, yang dipimpin Djoko Susanto, SH, menyambut lima mahasiswa dan mahasiswi dari berbagai universitas untuk mengikuti program magang kerja mandiri. Program ini bertujuan untuk memberikan pengalaman langsung terkait penerapan ilmu hukum di masyarakat.
Mahasiswa yang diterima dalam program ini berasal dari Fakultas Syariah Universitas Zaenudin Zuhri ( UIN SAIZU) Purwokerto sebanyak tiga orang, Fakultas Hukum Universitas Wijaya Kusuma ( Unwiku) Purwokerto sebanyak satu orang, dan Fakultas Hukum Universitas Jenderal Soedirman ( Unsoed) sebanyak satu orang.
Ketua Peradi SAI Purwokerto Djoko Susanto menjelaskan bahwa program magang ini bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan pengalaman praktik hukum yang nyata, sehingga mereka mampu bersaing di dunia kerja setelah lulus, baik dalam mencari pekerjaan maupun menciptakan lapangan kerja baru.
“DPC Peradi SAI Purwokerto menerima mahasiswa magang ini sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. Kami juga ingin membantu membimbing generasi muda, khususnya sarjana hukum, agar profesional dan siap berkarya di bidangnya,” ungkap Djoko Susanto, SH.
Program ini diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kompetensi para mahasiswa, sehingga setelah menyelesaikan magang, mereka mampu mengaplikasikan ilmu hukum yang telah dipelajari untuk memberikan manfaat bagi masyarakat luas.
DPC Peradi SAI Purwokerto berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan sumber daya manusia, terutama di bidang hukum, guna menciptakan generasi yang unggul dan profesional.