BANJARNEGARA – Meski sedang tidak digunakan demi mencegah penyebaran virus Korona, fasilitas olahraga di Banjarnegara disemprot disinfektan. Kegiatan tersebut dilaksanakan KONI setempat, dipimpin Wakil Ketua II Zarkasi Efendi dan dibantu pengurus Perbasi, mulai kemarin.
Ketua KONI Banjarnegara Nurohman Ahong mengatakan ntuk hari pertana, penyemprotan dilaksanakan di gedung bola basket, GOR Pencak Silat, indoor bola voli, Sekretariat KONI dan pusat kebugaran. Dengan langkah tersebut, diharapkan tidak terjadi penyebaran virus, pada para pemakai fasiloitas tersebut.
Kegiatan tersebut akan dilaksanakan sepekan sekali. Pihaknya harus bergerak cepat, karena penyebaran virus juga cepat. Dengan upaya tersebut, diharapkan fasilitas-fasilitas tersebut akan bebas dari virus. Di kemudian hari saat keadaan sudah dinyatakan aman, prasarana bisa langsug dipakai tanpa was-was.
Selain upaya tersebut, kata Ahong, pihaknya akan menggalang donatur untuk pembelian alat pelindung diri (APD). Alat tersebut akan dibagikan ke posko-posko yang memerlukan.”Semoga pelaku olahraga tergerak memberikan bantuan.”
Sesuai anjuran pemerintah terkait antisipasi virus Korona, KONI menghentikan agenda-agenda yang sedang dijalankan, salah satunya verifikasi atlet dalam rangka persiapan mengikuti Pekan Olahraga Wilayah Kedu, Pekalongan, Banyumas (Porwil Dulongmas) OV 2020, yang direncanakan, November 2020. (bd-60).