PURWOKERTO – Keluarga Besar IAIN Purwokerto selalu menggelar halalbihalal Hari Raya Idul Fitri setiap tahun. Namun, berbeda dari tahun sebelumnya, halalbihalal tahun ini, digelar secara virtual melalui aplikasi Google Meeting dan live streaming YouTube, Rabu (27/5).
Halalbihalal diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Wadek III Fakultas Dakwah Dr Musta’in MSi, dilanjutkan dengan Laporan Ketua Pelaksana, sambutan Rektor, dan ceramah agama oleh Drs KH Mughni Labib MSI.
“Halalbihalal tahun ini dilaksanakan secara virtual dengan tema ‘Merawat Kesucian Diri dan Menguatkan Solidaritas Kemanusiaan.’ Peserta pada halalbihalal adalah keluarga besar IAIN Purwokerto yaitu dosen, karyawan, dan organisasi kemahasiswaan SEMA, DEMA, HMJ dan UKM di lingkungan IAIN Purwokerto. Halalbihahal daring merupakan upaya untuk tetap mempererat silaturahim serta memutus penyebaran virus korona,” ungkap Kepala Biro AUAK Dr H Masmin Afif MAg sebagai Ketua Pelaksana.
Rektor IAIN Purwokerto Dr KH Moh Roqib MAg dalam sambutannya menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri Mohon Maaf Lahir Batin, dan beberapa hal terkait Work From Home (WFH).
“Peningkatan pelayanan kegiatan akademik, seperti kuliah, bimbingan akademik, bimbingan skripsi, pelatihan dan kegiatan lain masih tetap berlangsung secara daring (dalam jaringan/online) dan harus dimaksimalkan dengan meningkatkan krativitas, metode pembelajaran dan sistem assesment. Selain itu, seluruh civitas akademika juga harus mematuhi protokoler kesehatan sehingga akan memutus penyebaran virus korona,” ungkap Rektor.
Halalbihalal secara daring berjalan dengan khidmat dan penuh kekeluargaan, peserta saling salam, sapa, dan saling memaafkan. Acara ditutup dengan doa bersama dipimpin oleh Drs KH Mughni Labib MSI.
Halalbihalal daring diharapkan tetap mempererat silaturahmi dan menguatkan solidaritas kemanusiaan. “Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H Mohon Maaf Lahir Batin.” (K17-1)