PURWOKERTO – IAIN Purwokerto melakukan kunjungan dalam sosialisasi dan kerjasama ke Madrasah Aliah Negeri Insan Cindekia Pekalongan. Kunjungan tersebut dilakukan langsung oleh Rektor IAIN Purwokerto Dr. KH. Roqib, M.Ag, Wakil Rektor bidang Akademik Prof. Dr. Fauzi, M.Ag, dan tim sosialisasi IAIN Purwokerto, Jumat (5/2).
Kunjungan Tim Sosialisasi IAIN Purwokerto disambut baik oleh Plt. Kepala MAN Insan Cendekia Pekalongan Panca Imma Gutama, S.Pd, Wakamad Humas Achmad Chosim, Lc.,M.Pd , Guru Qurdis Muhammad Mansur, Lc , dan para Staff MAN IC Pekalongan.
“Kami sangat berbahagia dengan kunjungan IAIN Purwokerto sebagai salah satu PTAIN terbaik di Jawa Tengah, kami bisa belajar banyak hal dari IAIN Purwokerto,” ungkap Panca Imam Gutama.
MAN Insan Cendekia sebagai salah satu model Pendidikan jenjang menengah yang memadukan Pendidikan Agama Islam dengan pengayaan pada bidang ilmu pengetahuan dan teknologi sebagai ciri khas utamanya. Kiprah alumni tidak hanya berkarier secara nasional namun juga banyak yang berkarier secara internasional.
“Setelah berbincang secara langsung dengan pihak MAN IC Pekalongan mengenai banyak hal tentang isu pendidikan, kedua belah pihak melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang disaksikan oleh beberapa staf rektorat dan staf MAN IC Pekalongan,” ungkap Prof. Fauzi, M.Ag
Adapun ruang lingkup kerjasama tersebut meliputi pendidikan, pelatihan, penelitian dan pengembangan, pengabdian kepada masyarakat, peningkatan kualitas sumber daya manusia dan kegiatan lain yang disepakati oleh kedua belah pihak.
Dalam kunjungannya tersebut, Rektor IAIN Purwokerto juga menyampaikan kabar bahagia IAIN Purwoketo yang akan segera menjadi UIN Saefudin Zuhri.(gdw-3)