PURWOKERO – Kegiatan perkuliahan tahun akademik 2020/2021 di STMIK Widya Utama bakal dimulai Senin (12/10). Seluruh mahasiswa dapat melihat jadwal perkuliahan pada aplikasi my SWU.
Sebelum perkuliahan dimulai, jadwal yang telah dibuat Kaprodi (Ketua Prodi) terlebih dulu diinputkan ke dalam sistem. Dalam proses penginputan, Kaprodi dibantu staff administrasi.
Ketua STMIK Widya Utama, Muh Sofi’i menjelaskan, kegiatan input data ini sudah dilakukan sepekan sebelum perkuliahan dimulai. Beberapa staff administrasi yang terlibat di antaranya Khusnul Safitri, Febri Meliana Kusuma Rianti, Khori Sahirul Alim, Moch Tian Febrian, Elsa Puji Lestari dan Ika Janah Arinnanda.
Adapun data yang diinput meliputi penginputan jadwal perkuliahan, persiapan perkuliahan (PBM), koordinasi dosen serta koordinasi sarana dan prasarana.
(Baca Juga : SWU Kembangkan Aplikasi MySWU)
Dia menjelaskan, SWU menggunakan aplikasi akademik yang dibuat untuk dapat digunakan seluruh mahasiswa. Jadwal dibuat dengan melihat peminatan mata kuliah yang ada di menu aplikasi my SWU yang telah diinput oleh mahasiswa. Aplikasi tersebut bisa didownload di playstore dengan logo my SWU background berwarna putih.
Penggunaan aplikasi my SWU dilakukan agar memudahkan penjadwalan dan plotting jadwal, sehingga mahasiswa dapat melihat jadwal berdasarkan pilihan mata kuliah mahasiswa. Tidak hanya jadwal, mahasiswa juga dapat melihat rekap keuangan dan administrasi masing-masing. Materi perkuliahan dan penugasan daring juga terdapat dalam aplikasi tersebut.(bs-1)
Diskusi tentang artikel