PURWOKERTO – Keberadaan kampung moderasi beragama yang saat ini mulai direalisasikan di wilayah Kabupaten Banyumas, perlu didorong agar terus dikembangkan.
Bupati Banyumas Achmad Husein mengatakan, adanya kampung moderasi beragama merupakan sesuatu yang positif. Oleh karena itu, keberadaannya perlu diperbanyak lagi.
”Keberadaan kampung moderasi beragama perlu dikembangkan lagi, sehingga nanti nilai-nilai Pancasila benar-benar diwujudkan di tengah-tengah masyarakat,” terangnya saat acara persiapan peluncuran kampung moderasi beragama di Purwokerto Selatan, baru-baru ini.
Keberadaan kampung moderasi beragama, menurutnya, juga merupakan pelaksanaan dari slogan yang dimiliki Kabupaten Banyumas, yakni ”Beda Ning Rukun” atau meski berbeda tetap rukun dan damai.
”Jadi dengan adanya kampung moderasi beragama, slogan “Beda Ning Rukun” benar-benar terwujud,” tambahnya.
Baca Juga : Upaya Melestarikan Seni Karawitan Terus Dilakukan
Pihaknya berharap, keberadaan kampung moderasi beragama ini bisa menjadi cerminan bahwa di Kabupaten Banyumas toleransi beragama sudah menjadi hal yang biasa dari dulu.
Sementara Ketua FKUB (Forum Kerukunan Umat Beragama) Kabupaten Banyumas, KH M Roqib mengatakan, keberadaan kampung moderasi beragama akan menumbuhkan suatu kesadaran bahwa yang paling penting dalam kehidupan manusia adalah kerukunan dan kebahagian bersama.(bs-7)