BANJARNEGARA – Untuk memperkuat sinergitas dan menggeliatkan olahraga sampai ke pelosok, KONI Kabupaten Banjarnegara akan membentuk Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK). Persiapan pembentukan sudah dilakukan di semua kecamatan di daerah tersebut, yang berjumlah 20.
Rencana tersebut dikatakan Ketua Umum KONI Banjarnegara Nurohman Ahong, kemarin. Dalam persiapan tersebut, pihaknya bertemu dengan perwakilan ke 20 kecamatan. Selanjutnya tiap perwakilan dituntut segera melakukan koordinasi di masing-masing wilayah, untuk memilih 10 orang pengurus.
Pengurus KOK terdiri atas berbagai unsur, seperti kepala/perangkat desa, organisas guru (PGRI), pengusaha, tokoh olahraga dan anggota DPRD. Mereka diharapkan memiliki kesamaan dan totalitas dalam membangun bidang olahraga.
“Target akhir September semua KOK sudah terbentuk dan segera dilantik, awal Desember,” katanya.
(Baca Juga : KONI Rangkul Organisasi Lain)
Dia berharap KOK diisi orang-orang yang berkompeten dan bersemangat, dalam membangun serta memajukan olahraga di Banjarnegara. Pembentukan KOK salah satu upaya meningkatkan prestasi olahraga Kabupaten Banjarnegara. Lembaga di kecamatan itu diharapkan membangkitkan semangat olahraga sampai pelosok, untuk meraih prestasi.
Sebagai kepanjangan tangan KONI Kabupaten, KOK akan mempermudah penjaringan bibit atlet berpotensi yang ada di desa-desa. Atlet-atlet berpotensi yang sebelum ini tak termonitor, akan terpantau sejak dini. KOK juga diharapkan menggairahkan warga sampai desa-desa untuk menjadikan olahraga sebagai budaya sehari hari.
Gelar Even
Untuk mewujudkan impian itu, lanjut Ahong, perlu digelar event olahraga. KONI siap menganggarkan dana sampai Rp 15 juta, untuk tiap KOK, pada 2021 mendatang. Uang tersebut untuk menggelar even-even, antara lain antardesa.
Agenda tersebut kaan menumbuhkan iklim kompetisi pada warga desa, terutama generasi muda, sebagai basis pembinaan awal calon atlet. Mereka akan memiliki gairah, semangat dan motivsi untuk menjadi atlet berprestasi. Ujungnya, diharapkan mereka akan mampu membawa harum nama Kabuoaten Banjarnegara.
“Gelaran olahraga itu juga akan menjadi hiburan segar dan sehat bagi masyarakat,” katanya. (bd-1)