PURBALINGGA – Braling Grand Hotel by Azana menjadi satu-satunya hotel bintang 4 (Four Stars) di Kabupaten Purbalingga. Meskipun hotel bintang 4, namun manajemen terus berupaya untuk menjadikan hotel ini sebagai hotelnya masyarakat Purbalingga.
GM Braling Grand Hotel by Azana Purbalingga, Doni Avianto, Selasa (20/9/2022) mengatakan, sejumlah program telah disiapkan agar masyarakat Purbalingga mau datang dan berkunjung ke Braling Hotel.
(Baca Juga: Harga Spesial Bagi Tamu Braling Grand Hotel Ber-KTP Barlingmascakeb)
“Berbagai program dan promotif akan kami gelar dengan melibatkan masyarakat dan komunitas,” katanya.
Misalnya, kegiatan lomba mewarnai, donor darah, Wedding Expo, lomba memasak untuk anak, coocking clinic dan sebagainya. Pihaknya juga siap memfasilitasi kegiatan-kegiatan komunitas atau lembaga yang akan menggelar acara di Braling Hotel dengan anggaran yang disesuaikan alias bersahabat.
Memiliki
“Masyarakat diharapkan tidak lagi sungkan untuk datang ke sini. Tidak harus menginap. Jadi mereka merasa memiliki hotel ini,” katanya.
Salah satu program promotif yang saat ini sedang dilakukan adalah promo Maksibar alias Makan Siang Bareng. Pihaknya mengajak masyarakat Purbalingga untuk makan siang di restoran hotel dengan harga terjangkau.
Hanya dengan Rp 36.789, warga Purbalingga bisa makan sepuasnya menu “all you can eat” yang ada di prasmanan Padi Restaurant. Berbagai menu masakan tradisional dan dipadu dengan masakan China dan Western yang dimasak oleh cheff berpengalaman. (ri-4)