PURWOKERTO – Banyaknya siswa berprestasi di wilayah kota dalam berbagai ajang lomba, dinilai tidak terlepas dari peran orang tua siswa. Mereka memberikan dukungan atas potensi dan bakat yang dimiliki anak, sehingga mampu berprestasi.
Kasi Pengendalian Mutu Bidang Pembinaan SD Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas, Nangimatul Purwaningsih mengatakan, hampir sebagian besar peserta didik yang meraih prestasi dalam ajang lomba, baik di bidang seni, olahraga maupun akademik, mendapatkan dukungan penuh dari orang tuanya.
”Jadi pembinaan dan pendampingan bagi siswa berprestasi tidak hanya datang dari pihak sekolah, tetapi juga perlu melibatkan orang tua siswa. Hal ini yang membuat para siswa mampu meraih prestasi yang membanggakan,” ungkapnya.
Dalam upaya menjembatani bakat peserta didik, lanjut dia, pihak sekolah tidak bisa bekerja sendiri, tetapi membutuhkan dukungan dari orang tua.
”Kalau dalam bidang akademik, mungkin pihak sekolah mampu untuk memberikan pendampingan sendiri. Tetapi kalau sudah menyangkut potensi dan bakat anak, orang tua perlu ikut memberikan suport,” terang dia.
Klub Olahraga
Dukungan dari orang tua, kata dia, dapat berupa merealisasikan apa yang menjadi kebutuhan anak. Misalnya bagi anak yang memiliki potensi dan bakat di salah satu cabang olahraga, orang tuanya bisa memasukkan anaknya ke klub olahraga.
Bahkan tak jarang, ada orang tua yang mendatangkan pelatih sendiri bagi anaknya. Mereka ingin anaknya memiliki prestasi sesuai dengan bakat dan minat yang dimiliki.
Meski dana yang harus dikeluarkan tidak sedikit, namun sebagian orang tua siswa tidak terlalu mempermasalahkan. Bahkan bagi siswa yang mampu berprestasi hingga tingkat nasional, bahkan internasional, mereka rela untuk memfasilitasi anaknya dalam mengikuti ajang lomba.
Kendati peran dari orang tua cukup penting, namun di lapangan ada pula siswa yang memiliki prestasi dalam ajang perlombaan karena adanya pendampingan yang optimal dari guru di sekolah.
”Di wilayah Korwilcam Gumelar misalnya. Di sana terdapat salah satu guru yang memiliki kemampuan mumpuni dalam melatih olahraga bola voli bagi peserta didik. Hasilnya siswa yang berasal dari wilayah tersebut kerap menjuarai lomba bola voli,” ujar dia.
Hal yang sama juga dikatakan Kabid Pembinaan SD, Sutikno. Menurutnya, selama ini peran orang tua siswa di wilayah yang banyak menghasilkan siswa berprestasi dalam ajang FLS2N (Festival Lomba Seni Siswa Nasional), O2SN (Olimpiade Olahraga Siswa Nasional), FL2N (Festival Lomba Literasi Nasional), OSN (Olimpiade Sains Nasional) hingga LCC (Lomba Cerdas Cermat), sangat besar.
”Dengan adanya dukungan yang kuat dari orang tua, imbasnya anak-anak tersebut mampu berprestasi dalam ajang lomba,” pungkasnya.(H48-52)
Diskusi tentang artikel