CILACAP– Ratusan warga Kabupaten Cilacap dan Banyumas di sekitar jalur selatan Jawa, ruas Wangon sampai ke batas Jawa Barat, terserap menjadi pekerja dalam program padat karya dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Korlap PPA Kementerian PUPR ruas Wangon sampai ke batas Jabar, Pujiono mengatakan, total warga yang masuk dalam program padat karya 200 orang lebih. “Program padat karya, dengan mempekerjakan warga sekitar jalan, melalui koordinasi dengan pemerintah desa. Misal di jalan yang melintasi wilayah Wangon, ya pekerjanya merupakan warga sekitar sana. Yang di Karangpucung, pekerjanya ya dari Karangpucung,” kata Pujiono, dikonfirmasi Rabu (2/9).
Mereka, lanjut dia menjadi pekerja harian. Upahnya disesuaikan dengan upah minimum kabupaten wilayah setempat.
“Ada sistem koordinator di tiap titiknya. Pengawasannya sudah tentu, diberlakukan,” ujarnya.
Disampaikan, pembenahan tertuju pada saluran air dan bahu jalan. Dia menghitung, ada 15 titik saluran yang jadi fokus pengerjaan.
“Rencana pengerjaan berlangsung satu bulan. Saat ini sudah memasuki pekan kedua,” katanya.
Lebih lanjut dijelaskan, bahwa program padat karya tersebut merupakan bentuk perhatian Kementerian PUPR untuk masyarakat terdampak Covid-19. Sebab, pandemi Covid-19 telah berdampak pada banyak hal, termasuk kaitannya dengan ekonomi dan pekerjaan warga. “Diharapkan, pekerjaan ini bisa menunjang pendapatan pekerja,” katanya. (tg-)