CILACAP – Seorang penambang pasir dilaporkan tenggelam di Depo Pasir Sungai Serayu Desa Pesanggrahan, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap, Rabu (29/1).
“Korban bernama Karsono (45), warga RT 04 RW 01 Desa Pesanggrahan, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap,” kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Cilacap, I Nyoman Sidakarya SH, Rabu (29/1).
Dijelaskan, Basarnas mendapat informasi kejadian tersebut dari Kuswanto, Babinsa Bunton, Kecamatan Adipaka. Korban, Karsono tenggelam pada hari Rabu (29/1) sekitar pukul 08.35 WIB.
Dijelaskan, saat itu sekitar pukul 08.35 WIB korban sedang memuat pasir di Depo Pasir Pesanggrahan. Tiba-tiba penyakit ayan atau epilepsi korban kambuh dan korban terjatuh ke sungai lalu tenggelam.
Menurut dia, rekan-rekan korban yang mengetahui kejadian tersebut segera melaporkan ke petugas Babinsa. Laporan itu kemudian diteruskan ke pihak terkait, termasuk ke Kantor Basarnas Cilacap.
Ada dua saksi yang melihat korban jatuh ke sungai dan tenggelam yaitu Nasam (57) dan Piran (45), keduanya warga Desa Pesanggrahan, Kecamatan Kesugihan, Cilacap.
“Setelah mendapat informasi adanya kejadian tersebut kami dari Basarnas langsung memberangkatkan satu Tim Rescue menggunakan Rescue Car beserta peralatan lengkap di air. Tim dari Basarnas langsung bergabung bersama potensi SAR yang sudah berada di tempat kejadian,” kata I Nyoman.
Unsur SAR gabungan antara lain dari Basarnas Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap, Koramil Kesugihan, Polsek Kesugihan, Cilacap Rescue, Rapi Cilacap dan warga sekitar.(ag-)