PURWOKERTO – Dalam rangka pemberlakuan PPKM Level 2 Covid-19 di wilayah Kabupaten Banyumas, Polresta Banyumas melaksanakan kegiatan Operasi Yustisi dan swab antigen secara acak kepada pengunjung di pusat perbelanjaan, Sabtu (6/11/2021).
Kapolresta Banyumas Kombes Pol M Firman L Hakim melalui Kasat Samapta AKP Agus Amjat Purnomo mengatakan, swab antigen secara acak bertujuan untuk mengantisipasi penularan dan penyebaran virus Covid-19 di Kabupaten Banyumas di masa PPKM level 2.
Operasi Yustisi yang dipimpin oleh Kasat Samapta Polresta Banyumas AKP Agus Amjat Purnomo beserta 18 anggota gabungan, melaksanakan swab secara acak (random) kepada pengunjung di pusat perbelanjaan yaitu di Matahari, Duta Mode, dan Rita Supermall Purwokerto.
Beri Imbauan
”Sedikitnya ada 20 pengunjung dan karyawan toko yang di lakukan swab oleh tim Dokkes Polresta Banyumas. Hasil test secara acak menunjukkan seluruhnya negatif,” ungkapnya.
Amjat menambahkan selain melakukan swab acak, petugas juga memberikan imbauan kepada pengunjung, petugas parkir dan pedagang di sekitar pusat perbelanjaan tersebut agar tetap mematuhi aturan pemerintah terkait PPKM Level 2 Covid-19 di Kabupaten Banyumas
”Melalui kegiatan ini diharapkan penyebaran dan penularan virus Covid-19 dapat diantisipasi dan dicegah, sehingga percepatan penanganan pandemi segera terwujud,” ujarnya.(sgt-7)