KULONPROGO – SMK Kesehatan Citra Semesta Indonesia (CSI) Kulon Progo, meluncurkan buku antologi “Semar Kekidungan” akhir pekan lalu. Peluncuran secara simbolis oleh Bupati Kulon Progo, Sutedjo.
Pada kesempatan itu, Bupati berpesan hendaknya para guru warga SMK Kesehatan CSI untuk bisa meneladani sosok Semar ketika bertugas sebagai pamomong kasatriya. Sekalipun sejatinya seorang dewa, ia memilih lebih dekat masyarakat sebagai pamomong.
(Baca Juga: Puisi-Puisi Lilian Kiki Triwulan)
“Begitu juga para guru hendaknya bisa bertugas dengan hati dan bersifat melayani bukan dilayani. Sehingga sosok guru sebagai selalu dirindukan oleh para muridnya seperti para Pandawa rindu kepada Semar sang pamomong,” katanya.
Kepala SMK Kesehatan CSI Kulon Progo, Samsuri Nugroho mengatakan, penerbitan buku tersebut merupakan upaya membangun budaya literasi terutama di bidang menulis di sekolahnya. Buku setebal 247 halaman ini diterbitkan oleh penerbit SIP Publishing Purwokerto.
Gerakan Menulis
Dengan terbitnya buku antologi ini, diharapkan budaya literasi di SMK ini semakin baik bahkan menjadi kebutuhan semua warga sekolah. Setelah para guru dan staf menulis bersama, berikutnya akan segera diikuti gerakan menulis oleh para peserta didik.
“Dengan demikian budaya literasi betul-betul akan membumi di SMK Kesehatan CSI Kulon Progo. Dari gerakan literasi sekolah tidak menutup kemungkinan berbagai inovasi pendidikan akan dilahirkan yang pada akhirnya akan membawa kemajuan dalam berbagai bidang,” katanya.
Hadir pula dalam kesempatan tersebut DR (HC) dr. Hasto Wardoyo kepala BKKBN yang juga pembina yayasan dan Kepala Balai Pendidikan Menengah Kulon Progo Rudy Prakant. (ri-4)