PURWOKERTO-Agus Haryanto (18), pelajar dari salah satu sekolah kejuruan di Banjarnegara tewas tenggelam usai terseret pusaran air di Curug Telu Desa Karangsalam Kecamatan Baturraden, Kabupaten Banyumas, Senin (22/2/2021).
Korban berhasil dievakuasi oleh berhasil dievakuasi oleh tim SAR Gabungan pada Senin (22/2/2021) malam sekitar jam 21.05. Korban yang beralamat di Tanjungtirta Punggelan, Banjarnegara saat ditemukan sudah dalam keadaan tak bernyawa.
Keterangan yang berhasil dikumpulkan menyebutkan korban bersama Imron (19), Adit (17 Th), Gusti (17) dan Satria (18), merupakan pelajar dari sekolah kejuruan di Banjarnegara yang sedang praktik kerja lapangan (PKL) di Purwokerto.
Mereka berlima indekost di Bancarkembar. Pada Senin (22/2/2021) sekitar pukul 13.00, kelima anak tersebut setelah pulang dari tempat PKL ke indekos dan bermain ke Curug Telu Desa Karangsalam, Baturraden.
Setiba di Curug Telu, mereka berfoto – foto. Usai foto-foto, Satria melihat hasil foto. Sedangkan tiga teman lainnya bersama korban berenang di Curug Tiga.
”Saat mandi, tiba – tiba Agus terseret pusaran air terjun. Ketiga temannya yang lagi mandi berusaha menolong korban yang sedang tenggelam, namun gagal,” tutur saksi yang tak ikut mandi.
Kemudian keempat rekannya menginformasikan kepada pengelola Curug Tiga perihal kejadian tersebut. Pengelola dan saksi membantu mengevakuasi namun gagal.
Atas kejadian itu pengelola curug menghubungi pihak desa, Polek dan Koramil Baturraden. Pihak Polsek kemudian meneruskan laporan ke Tim SAR Gabungan.
(Baca Juga : Ni Cunong Ditemukan Tewas Tenggelam di Sungai Klawing )
Pencarian
Menurut Koordinator Taruna Siaga Bencana (Tagana) Banyumas, Adhi Candra, setelah mendapat laporan, tim SAR Gabungan membantu proses pencarian menggunakan alat selam dan juga secara manual.
”Posisi korban terjepit di bebatuan dan tepat berada di bawah air terjun sehingga cukup menyulitkan Tim SAR Gabungan. Apalagi kondisi sekitar gelap,” tuturnya.
Namun berkat kerjasama dan kerja keras seluruh pihak, pada pukul 21.05 WIB korban berhasil dievakuasi oleh tim SAR Gabungan.
Adhi menambahkan setelah berhasil dievakuasi, korban dibawa ke RSUD Margono Soekarjo Purwokerto dan diserahkan kepihak keluarga. Serah terima jenazah dilakukan oleh Polsek Baturraden disaksikan Kades Tanjungtirta dan Perangkat Desa Karangsalam.
”Korban murni karena kecelakaan tenggelam di Curug Tiga, bukan karena penganiayaan karena tidak ditemukan tanda – tanda luka. Atas kehendak keluarga, korban langsung dibawa pulang ke Banjarnegara,” imbuhnya.(sgt-3)