CILACAP – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap III Tahun Anggaran 2020, direncanakan digelar di Desa Karangjengkol, Kecamatan Kesugihan.
Kegiatan TMMD di lokasi tersebut, dibagi menjadi kegiatan fisik dan non fisik. Untuk kegiatan fisik meliputi pembangunan jalan makadam dengan volume 700 m x 3 m, pembuatan bronjong sepanjang 66 m, pembangunan MCK pada fasilitas umum 2 unit, serta rehab RTLH sebanyak 25 unit.
Sedangkan kegiatan non fisik antara lain penyuluhan pertanian, peternakan, dan perkebunan. Pengobatan dan pemeriksaan kesehatan gratis, sosialisasi bela negara dan wawasan kebangsaan, kamtibmas dan sosialisasi antinarkoba. Pembuatan KIA dan KTP elektronik, serta pelatihan kearsipan.
(Baca Juga : TMMD Sengkuyung Tahap I Digelar di Desa Sikampuh)
“TMMD merupakan bentuk sinergitas antara TNI bersama masyarakat, untuk meningkatkan perekonomian melalui pembangunan,” tutur Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf Wahyo Yuniartoto, saat membuka rapat persiapan TMMD, bersama Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dispermades) Kabupaten Cilacap, di Aula Makodim 0703/Cilacap, Kamis (10/9).
Sekretaris Daerah Kabupaten Cilacap Farid Ma’ruf dalam sambutan yang dibacakan, Kepala Dispermades Cilacap, Achmad Arifin Santosa menjelaskan, meski pandemi Covid-19 masih mengintai, kegiatan TMMD tetap dilaksanakan dengan tatanan normal baru.
Menunggu Surat Resmi
“Rencananya Upacara Pembukaan akan dilaksanakan 22 September 2020, tapi masih menunggu Surat resmi. Tempatnya di Balai Desa Karangjengkol Kecamatan Kesugihan,” kata Arifin.
“Untuk kegiatan non fisik nanti akan dikaji lebih lanjut dan disesuaikan, namun untuk kegiatan fisik khususnya pembangunan jalan makadam sangat dibutuhkan masyarakat sebagai sarana mobilitas pengangkutan hasil pertanian dan lalu lintas,” imbuhnya.
Agar pelaksanaanya berjalan optimal dan sesuai target, Arifin meminta agar Pemerintah Desa Karangjengkol berkoordinasi dengan tiap OPD dan lembaga terkait. Pemerintah Kecamatan Kesugihan juga diminta untuk membantu teknis persiapan TMMD, khususnya pelibatan masyarakat dalam pelaksanaan kegiatan.
Sebelumnya, kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap I Tahun 2020 di Kabupaten Cilacap dilaksanakan di Desa Sikampuh, Kecamatan Kroya.
Pelaksanaan kegiatan tersebut, Kodim 0703/Cilacap bersama Pemkab Cilacap telah menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan TMMD Sengkuyung I di Aula Satya Kartika Kodim 0703/Cilacap Jalan Jenderal Soedirman D-1 Cilacap, Senin (9/3). (K17-1)