BANYUMAS – Kegiatan vaksinasi booster atau vaksin dosis ketiga di Puskesmas 1 Pekuncen memprioritaskan lansia.
Pemberian vaksin booster di Puskesmas ini mencakup delapan desa, yakni Kranggan, Krajan, Karangkemiri, Banjaranyar, Cikawung, Cibangkong, Semedo, dan Petahunan.
”Untuk setiap harinya berbeda-beda. Pada Senin untuk petugas layanan publik sebanyak 23 orang, lansia dan umum kosong, Selasa petugas layanan publik 77 orang, lansia 1 orang dan umum kosong, dan Rabu petugas layanan Publik sebanyak 166 orang, lansia 1 orang dan umum 1 orang,” kata Koordinator Vaksinasi Puskesmas 1 Pekuncen, Parwati, Kamis (27/1/2022).
Vaksinasi booster ini ditujukan untuk mereka yang berusia 18 tahun ke atas, dengan persyaratan telah melakukan vaksin dosis pertama dan kedua, serta jarak dari vaksin kedua adalah 6 bulan.
Tercatat dari tiga hari ada sekitar 269 orang yang telah melakukan vaksinasi booster (Layanan publik, lansia dan umum).
Adapun untuk pendaftaran vaksinasi booster bisa menggunakan Aplikasi PeduliLindungi atau bisa langsung datang ke Puskesmas terdekat.
Baca Juga : Timnas Indonesia vs Timor Leste, Pratama Arhan Tampil Gemilang, Pasukan Garuda Comeback
”Pendaftarannya bisa dengan Aplikasi PeduliLindungi atau bisa datang langsung ke Puskesmas dengan membawa kartu vaksin dosis pertama dan kedua. Nanti kita sebagai petugas bisa membukanya, serta syarat 6 bulan setelah dosis kedua itu untuk semua jenis vaksin booster,” tambahnya.
Bidan Desa Banjaranyar, Rosnalia (46) mengatakan, secara pribadi setuju dengan adanya program pemerintah diadakannya vaksinasi booster ini dengan alasan untuk kesehatan masyarakat. Tidak mungkin pemerintah akan merugikan masyarakat.(mg04-7)