PURWOKERTO – Pusat wisata kuliner di Kota Purwokerto kini semakin menjamur. Banyak lokasi asyik dan menarik yang dapat dinikmati masyarakat Banyumas Raya.
Seperti di Pujasera, salah satu foodcourt yang berada di Lantai 1 Gedung Bunto’s Jalan Jenderal Sudirman nomor 186 Purwokerto. Gerai ini menawarkan bermacam menu makanan khas Banyumas dan nusantara yang lezat. Seperti, soto betawi, tongseng sapi, mendoan, kangkung cah belacan atau tumis toge ikan asin.
“Kami menyediakan menu nusantara yang lezat,” kata Supervisor Promosi RF, Femi Assafira.
Selain beragam menu khas nusantara, Pujasera Kranji menyediakan beragam menu dari Japanese food sampai Chinese food.
“Untuk harga yang ditawarkan cukup terjangkau. Ttidak heran jika Pujasera Kranji selalu ramai pengunjung apalagi pada saat jam makan siang maupun makan malam,” katanya.
Berada satu lantai dengan Pujasera di Gedung Bunto’s, juga terdapat Function Hall dengan fasilitas karaoke hall yang dilengkapi dengan panggung, LCD projector dan sound system dan berkapasitas untuk 200 orang. Sehingga sangat cocok digunakan untuk beragam kegiatan seperti meeting, seminar, gathering, reuni, perpisahan sekolah, arisan, ulang tahun, maupun event lainnya.
“Jadi bagi masyarakat yang ingin mengadakan beragam event dapat mempercayakan tempat penyelenggaraan event tersebut di Function Hall Gedung Bunto’s,” kata Femi.
Selain Pujasera dan Function Hall, di Bunto’s juga terdapat Tulip Refleksi yang menyediakan treatment relaksasi berupa pijat refleksi, massage, ear candle dan treatment lainnya.
Sementara untuk pengunjung yang memiliki hoby bernyanyi dapat menuju ke BFun Family Karaoke yang berada di Lt. 2 Gedung Bunto’s. “Jadi untuk Anda yang merencanakan berakhir pekan bersama keluarga dapat mengunjungi Pujasera Kranji dan menikmati berbagai sajian kuliner dan juga fasilitas di Gedung Bunto’s,” ujar dia. (H60-37)