BANYUMAS – Warga Desa Sokawera Kecamatan Somagede, Selasa (11/4/2023), mendapatkan edukasi tentang tahapan Pemilu 2024 lewat sarasehan yang berlangsung di balai desa setempat.
Acara ini diselenggarakan oleh Bidang Politik Dalam Negeri dan Organisasi Kemasyarakatan, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Banyumas.
Baca Juga : Takmir Masjid Miftakhul Huda Gelar Nuzulul Quran Dihadiri Forkompincam hingga Kades
Adapun tema yang diusung yaitu Demokrasi Melalui Pendidikan Politik bagi Masyarakat.
Sarasehan ini bertujuan untuk memberikan edukasi tahapan Pemilu dan Pilkada serentak 2024 mendatang.
Selain itu menekankan agar warga terhindar dari hoaks yang marak menjelang masa kampanye dan menekan kembali akan pentingnya nilai nilai persatuan yang ditekankan oleh Presiden Republik Indonesia Bapak Ir. H. Joko Widodo.
Kemudian kegiatan ini juga bertujuan memberi sosialisasi tahapan Pemilu tahun 2024, khususnya bagi warga Kecamatan Somagede yang disampaikan oleh pemateri dari KPU Kabupaten Banyumas.
Acara ini juga dijadikan sebagai sarana sambung rasa antara nara sumber dari perwakilan DPRD Kabupaten Banyumas dengan warga sekitar selaku peserta acara.
Sementara pemateri dalam acara ini Plh Kepala Bakesbangpol Kabupaten Banyumas Bejo Siswanto dan anggota DPRD Kabupaten Banyumas H Rachmat Imanda, serta perwakilan dari KPU Kabupaten Banyumas Yasum Surya Mentari.(*-7)
Sumber : kesbangpol.banyumaskab.go.id