BANYUMAS – Puluhan warga keluarga penerima manfaat (KPM) di Desa Tipar Kidul Kecamatan Ajibarang, Senin (27/2/2023), berbondong-bondong mendatangi ke balai desa setempat.
Mereka rupanya tengah mencairkan dana bantuan langsung tunai (BLT) yang berasal dari dana desa. Penyaluran dana bantuan langsung tunai dana desa ini dilaksanakan setelah sebelumnya ada kesepakatan dalam Musyawarah Desa (Musdes) khusus insidentil Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) pada 11 Januari 2023 lalu.
Baca Juga : Mantap, di Kecamatan Kemranjen Kini Terbentuk Forum Anak
Dana Desa yang disalurkan pada Februari ini diperuntukkan bagi sebanyak 57 keluarga penerima manfaat. Jumlah ini sesuai dengan yang direncanakan sebelumnya. Adapun dana yang disalurkan untuk masing-masing keluarga penerima manfaat sebesar Rp 300 ribu/KPM. (*-7)
Sumber : ajibarangkec.banyumaskab.go.id