BANYUMAS-Sejumlah tempat karaoke atau hiburan malam di Ajibarang, Sabtu-Minggu (5-6/10) menjadi sasaran razia petugas gabungan dari polisi, TNI, dan Satpol Pamong Praja Banyumas.
Dari razia tersebut petugas gabungan menyegel tempat hiburan tak berijin dan sejumlah minuman keras yang dijual ilegal. Petugas gabungan bergerak mulai Sabtu malam mulai pukul 22.00 sampai Minggu dini hari pukul 01.30.
Di bawah kendali Kabag Operasi Polres Banyumas, Kompol Zaenal Arifin bersama jajaran reserse kriminal, satuan narkoba, intelkam, aparat TNI dan Satpol PP bergerak dari Mapolres Banyumas menuju lokasi razia.
Sasaran razia pertama adalah tempat karaoke di tepi jalan raya Ajibarang Bumiayu tepatnya di Desa Ciberung, Kecamatan Ajibarang. Sesampai di lokasi petugas menemukan lokasi dalam kondisi tutup.
Selanjutnya aparat Satpol PP mengadakan penyegelan di gerbang tempat karaoke tersebut. Diketahui bangunan dan segala bentuk kegiatannya, karena pemilik / pengelola tidak memiliki dokumen resmi kepemilikan atas usaha hiburan tersebut.
500 meter dari tempat razia pertama ke selatan, aparat gabungan melanjutkan razia di salah satu hotel di Desa Pandansari Kecamatan Ajibarang. Di tempat karaoke yang ada di hotel tersebut diketahui telah memiliki ijin operasi.
Di lokasi hotel tersebut, tim melaksanakan pemeriksaan terhadap 20 perempuan pemandu lagu beserta para pengunjung. Tak ditemukan indikasi pengunaan narkoba di antara mereka. Namun petugas berhasil menyita sembilan minuman keras.
Usai menggelar razia di hotel, tim juga meluncur ke tempat karaoke di Kompleks Terminal Bus Ajibarang. Petugas operasi cipta kondisi memeriksa pengunjung tempat karaoke tersebut. Tiga botol minuman keras berhasil disita dari pengunjung.
Aparat Satpol PP menyegel tempat tersebut karena belum memiliki izin operasional tempat hiburan. Aparat gabungan selanjutnya juga mendatangi tempat karaoke yang sebelumnya telah ditutup karena tak berijin. Dari pemeriksaan tersebut tempat karaoke di wilayah Ajibarang itu sudah dalam kondisi tutup.
Warga Ajibarang, Ramlan mengapresiasi adanya razia yang dilaksanakan aparat gabungan tersebut. Ia berharap kegiatan ini bisa semakin diintensifkan. Hal ini penting agar wilayah Ajibarang bisa tertib dan kondusif.
“Semoga kegiatan ini bisa semakin intens dilaksanakan sehingga adanya tempat hiburan ini bisa berlangsung dengan tertib aman dan kondusif. Jangan sampai keberadaan tempat hiburan berdampak negatif bagi lingkungan sekitar,” jelasnya.(K37-)