BANJARNEGARA– Dandim 0704/Banjarnegara Letkol Arh Sujeidi Faisal memberikan bantuan kepada anggota Legiun Veteran Reoublik Indonesia (LVRI). Persembahan tersebut diberikan dalam rangka peringatan HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia.
Dandim menyatakan peringatan kemerdekaan tahun ini dilaksanakan dengan sederhana mengingat masih dalam situasi pandemi. Kodim Banjarnegara menggelar kegiatan sosial, yakni pengobatan di Desa Kalitengah Kecamatan Purwanegara dan pembagian santunan kepada anggota LVRI. Kegiatan tersebut dilaksanakan bekerja sama dengan Aksi Cepat Tanggap (ACT).
“Saya bersyukur melihat bapak-bapak yang sudah beusia di atas 63 tahun tapi sangat luar biasa. Hal ini memberi semangat kepada kami yang masih muda dan sebagai contoh bagi kami sebagai penerus bangsa ini,” kata Dandim.
Menurutnya, santunan yang diberikan tersebut merupakan bentuk kepedulian Kodim dan Forkompimda Banjarnegara kepada para veteran. Pihaknya berharap, agar bantuan tersebut tidak dinilai dari besar kecilnya bantuan.
Dikatakan, saat ini dunia termasuk Indonesia sedang menghadapi masa pandemi Covid-19. Hal ini menjadi tantangan yang harus dihadapi bersana. Pihaknya mengimbau agar masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan normal baru. (K36-)