BANJARNEGARA – Lintas Komunitas Kita Peduli Banjarnegara mengadakan acara halal bi halal yang berlangsung di Pondok Pesantren Ashaabul Yamin Desa Petambakan Kecamatan Madukara, Selasa (10/5/2022).
Plh Bupati Banjarnegara, Syamsudin hadir dalam acara itu. Dalam kesempatan tersebut ia memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada komunitas-komunitas peduli sosial di Banjarnegara atas sepak terjangnya dalam membantu masyarakat Banjarnegara yang tidak mampu dan kurang beruntung.
Dia menilai, keberadaan lintas komunitas yang bergerak di bidang sosial kemanusiaan ini sangat luar biasa.
Baca Juga : Lebaran Usai, Ini Ajakan Plh Bupati Syamsudin ke ASN
Syamsudin berharap, kebaikan-kebaikan yang sudah di jalankan untuk terus di lakukan, sekaligus membantu Pemkab Banjarnegara dalam mewujudkan masyarakat yang bermartabat dan sejahtera.
Peran Lintas Komunitas Kita Peduli Banjarnegara ini juga membantu pemerintah dalam upaya menanggulangi kemiskinan di Banjarnegara.
”Tetap semangat membantu sesama di landasi rasa ikhlas. Tak perlu sanjungan dan pujian, kepuasan batin dengan meringankan beban orang lain menjadi tolak ukur bagaimana kita bertindak sebagai manusia sejati,” katanya seperti Suara Banyumas lansir dari banjarnegarakab.g.id.
Sementara Koordinator Lintas Komunitas Banjarnegara, Musngadi mengatakan, Lintas Komunitas Kita Peduli Banjarnegara adalah gabungan dari berbagai komunitas di Banjarnegara yang bergerak di bidang sosial.
Lintas Komunitas Kita Peduli Banjarnegara memiliki 9 program kegiatan. Yaitu pentasharufan paket sembako, santunan yatim dan dhuafa, pendampingan pasien kurang mampu, pendampingan pasien ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa).
Kemudian pendampingan pasien TBC dan HIV, pentasharufan Alquran dan Iqro, pinjam pakai alat kesehatan, Jumat berbagi serta bedah rumah dan jambanisasi.
Dia menambahkan, pada tahun 2020 Lintas Komunitas Kita Peduli Banjarnegara telah menyalurkan 500 paket sembako, 14 alat kesehatan dan memperbaiki 14 RTLH, serta merenovasi rumah singgah yatim piatu dan jompo.
Sedangkan di tahun 2021 sudah memperbaiki 11 rumah, membangun pondok pesantren serta mentasharufkan 250 paket sembako, 4 alat kesehatan dan pendampingan dua ODGJ.
Baca Juga : Puluhan Pembina Pramuka Dikukuhkan
Adapun untuk tahun tahun 2022 ini baru menyelesaikan 1 bedah rumah dan 1 jambanisasi. Di bulan Ramadan lalu juga telah mentasharufkan 258 paket sembako, 66 Alquran, 36 Iqro, 2 alat kesehatan dan santunan bagi 18 anak yatim piatu.
”Kami berkomitmen untuk beraksi dalam kebaikan dan bermanfaat bagi kehidupan,” tandas dia.(*-7)
Sumber : banjarnegarakab.go.id