PURBALINGGA – Peringatan HUT ke-12 SMP 4 Kemangkon berlangsung meriah meski dilaksanakan sederhana, Sabtu (29/2). Puncak HUT diperingati dengan upacara yang dipimpin Kepala SMP Yusup. Seusai upacara, dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh kepala sekolah yang diberikan kepada Komite Sekolah, Sukirman.
Kemudian dilakukan pelepasan balon oleh kepala sekolah. Setelah itu seluruh siswa berkumpul di aula sekolah untuk melihat penampilan teman-temannya dalam kegiatan pentas seni. Kegiatan ini berlangsung semarak.
“Di hari yang sama kami juga mengadakan lomba tumpeng yang diikuti semua kelas dan para guru. Dan beberapa hari sebelumnya kami mengadakan jalan sehat yang diikuti seluruh siswa dan guru,” kata Yusup.
Peringatan HUT ke-12 ini istimewa, karena pada tahun-tahun sebelumnya belum pernah diadakan peringatan HUT sekolah. “Usia 12 tahun juga patut disyukuri karena sekolah sudah melahirkan banyak prestasi. Semua kegiatan dalam memeriahkan HUT ini berkat kerja sama dan kedisiplinan para siswa,” katanya.
Yusup mengajak seluruh siswa dan guru untuk terus meningkatkan kedisiplinan, prestasi dan inovasi. “Karena ternyata kita bisa. Kita tidak ketinggalan dengan sekolah lain,” tegasnya.
Pengurus Komite Sukirman menilai, sekolah telah mengalami banyak perkembangan yang positif di tahun ini dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
“Selaku komite kami berharap akan selalu ada peningkatan dan kesejahteraan. Hubungan internal sekolah maupun antara sekolah dengan masyarakat semakin erat dan dekat,” ujarnya.(F10-60)