PURWOKERTO – Dosen kampus Institut Teknologi (IT) Telkom Purwokerto melatih guru Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 2 Purwokerto, dengan teknologi mikrokontroler Nuvoton. Pelatihan yang sekaligus proses pengabdian masyarakat (pengmas) ini, diikuti oleh 12 peserta selama tiga pekan.
Salah satu tim pelatihan Rissa Farrid Christianti ST MT mengatakan, pelatihan mikrokontroler nuvoton ini bertujuan untuk menambah ilmu dan wawasana baik teori maupun praktek.
Menurutnya, teknologi ini mampu diterapkan dalam setiap aplikasi. Contohnya pada sistem kontrol, elektronika medis, rangkaian digital, digital pemrosesan sinyal dan implementasi kontrol.
“Mudah-mudahan dengan pelatihan ini, bisa membantu peserta untuk terus mengembangkan diri dalam membangun suatu teknologi kekinian,” kata Dosen S1 Teknik Elektro ini.
Dia menjelaskan, materi yang disampaikan meliputi pengenalan fitur-fitur board NUC140, Instalasi software pendukung board NUC140, dasar-dasar General Purpose Input/Output (GPIO) dan pengendalian tampilan 7 segmen. Selain itu juga ada materi interaksi keypad dengan LCD, Analog to Digital Converter (ADC), Pulse Width Modulation (PWM), Real Time Clock (RTC), dan Aplikasi RTC jam digital atau stop wacth.
Sembilan materi tersebut semua bisa menggunakan teknologi modul (Trainer Nuvoton).
“Para peserta kegiatan tentu sangat terbantu dengan adanya pelatihan yang digelar oleh kampus IT Telkom Purwokerto. Mereka berharap agar pelatihan seperti ini bisa dilakukan kembali,” tambahnya.
Menurut Rissa, pelatihan ini merupakan hasil hibah internal di lingkungan kampus IT Telkom Purwokerto. Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) juga memberi dukungan terhadap pelatih atau dosen kampus ITTP. (K35-37)